Banner

Kamis, 02 Mei 2024

Semangat Nasionalisme : Kapolres Tebo Nobar Perebutan Juara 3 Antara Timnas u-23 vs Iraq u-23




Semangat Nasionalisme : Kapolres Tebo Nobar Perebutan Juara 3 Antara Timnas u-23 vs Iraq u-23


POLRES TEBO - Nobar Peringkat 3 Piala Asia U-23 antara Indonesia dan Iraq di Rumah Dinas Bupati Tebo, Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk PJ Bupati Tebo, Kapolres Tebo, dan beberapa perwira militer serta pejabat pemerintahan daerah,Kamis(02/05/2024).


Kegiatan nobar tersebut merupakan bentuk dukungan yang diberikan kepada Tim Nasional Indonesia dalam pertandingan memperebutkan peringkat 3 Piala Asia U-23 Tahun 2024. Namun, harapan untuk meraih kemenangan terpatahkan ketika skor akhir menunjukkan keunggulan bagi tim Iraq dengan skor 2-1.


Meskipun demikian, acara nobar tersebut berlangsung dalam suasana yang aman dan kondusif, tanpa adanya insiden yang mencemaskan. Hal ini menunjukkan semangat sportivitas yang tinggi di antara para penonton yang hadir.


Dalam tanggapannya terkait hasil pertandingan tersebut, Kapolres Tebo, AKBP I Wayan Artha Ariawan, S.H.,S.I.K.,M.H, menyatakan, "Meskipun hasilnya tidak sesuai harapan, kita tetap bangga atas perjuangan Tim Nasional Indonesia. Semoga kekalahan ini menjadi motivasi untuk terus berbenah dan meningkatkan prestasi di masa mendatang."


meskipun Indonesia harus menerima kekalahan dalam pertandingan tersebut, semangat dukungan dari masyarakat serta aparat keamanan tetap terjaga. Hal ini mencerminkan solidaritas dan semangat nasionalisme yang tinggi dalam mendukung prestasi olahraga Indonesia.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top