Polsek Rimbo Bujang Gelar Kegiatan Sambang dan Silaturahmi Jelang Pilkada 2024
POLRES TEBO - Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024, Polsek Rimbo Bujang melaksanakan kegiatan Sambang dan Silaturahmi di Desa Pematang Sapat, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo, Sabtu(31/08/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Rimbo Bujang, IPTU Ida Bagus Made Oka, S.H., bersama jajaran Polsek Rimbo Bujang, termasuk Waka Polsek IPDA Zahari, Kanit Reskrim IPDA Kgs Ali, S.H., Kanit Provost AIPDA Buntoro, serta para Bhabinkamtibmas. Selain itu, hadir pula Sekretaris Desa Pematang Sapat, perangkat desa, serta perwakilan dari PPS, PKD, Linmas, dan tokoh masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Kapolsek Rimbo Bujang, IPTU Ida Bagus Made Oka, S.H., menyampaikan bahwa tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat sekaligus melaksanakan "cooling system" atau upaya pencegahan dini terhadap potensi gangguan kamtibmas selama tahapan Pilkada. “Kami hadir untuk memastikan bahwa proses Pilkada di Kabupaten Tebo dapat berjalan dengan aman dan kondusif, serta untuk mengajak masyarakat agar menolak segala bentuk berita hoax dan ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan,” tegas Kapolsek.
“Kami dari Polsek Rimbo Bujang hadir di tengah masyarakat untuk memastikan pelaksanaan Pilkada 2024 berjalan dengan aman dan kondusif. Dalam momen ini, saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk menolak berita hoax dan ujaran kebencian yang dapat memecah belah persatuan, serta untuk menggunakan hak pilih dengan bijak pada hari pemungutan suara nanti. Pemilih cerdas akan menghasilkan pemimpin yang berkualitas, mari kita jaga persatuan demi kebaikan bersama."pungkas Kapolsek.
Sementara itu, Waka Polsek Rimbo Bujang, IPDA Zahari, menekankan pentingnya menjaga kondusifitas selama proses Pilkada. “Kita semua memiliki tanggung jawab bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban, serta menghindari segala bentuk kampanye hitam yang bisa merusak jalannya Pilkada,” ujarnya.
Sekretaris Desa Pematang Sapat dalam sambutannya mengapresiasi kehadiran Polsek Rimbo Bujang dan berkomitmen untuk terus bersinergi dengan aparat keamanan dalam menjaga situasi kamtibmas di desa tersebut selama tahapan Pilkada 2024.
Tidak ada komentar:
Write comment