Bhabinkamtibmas Polsek Rimbo Ulu Laksanakan Pemantauan Lahan Jagung di Lokasi Ketahanan Pangan Pemda Tebo
POLRES TEBO - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan yang digalakkan pemerintah daerah, Bhabinkamtibmas Polsek Rimbo Ulu, Bripka Roy Situmorang, melaksanakan kegiatan pemantauan lahan jagung di Komplek Perkantoran Bupati Tebo, Pal 12.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 12.00 WIB tersebut merupakan bagian dari peran aktif Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah Kabupaten Tebo. Lahan seluas 1,5 hektare yang dipantau tersebut merupakan bagian dari area ketahanan pangan milik Pemda Tebo dengan total luas 20 hektare.
Adapun lahan yang dipantau saat ini dikelola oleh Bapak Sitohang, seorang petani asal Kecamatan Rimbo Bujang, yang menanam jagung jenis pakan ternak. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi lahan dan tanaman dalam keadaan baik serta mendukung produktivitas pertanian lokal.
Kapolsek Rimbo Ulu melalui Bripka Roy Situmorang menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di lapangan merupakan bentuk sinergi Polri dengan masyarakat dan pemerintah daerah dalam menjaga ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani.
“Kegiatan ini merupakan wujud dukungan kami terhadap program ketahanan pangan. Kami berharap ke depan hasil panen bisa optimal dan membawa manfaat besar bagi masyarakat,” ujarnya.
Kegiatan berjalan aman dan lancar serta didokumentasikan sebagai bentuk pelaporan dan monitoring berkala oleh jajaran Polsek Rimbo Ulu.
Tidak ada komentar:
Write comment